Drakor Diary of a Prosecutor merupakan serial drama terbaru yang diadaptasi dari Novel berjudul sama karya Bookie. Novel tersebut dirilis pada Januari 2018. Serial ini akan disutradarai oleh Lee Tae Gon dan dibintangi Lee Sun kyun dan Jung Ryu Won.
Diary of a prosecutor berkisah tentang kisah kehidupan sehari-hari para jaksa yang bekerja terlalu keras di Seoul.
Lee Su Woong (Lee Sun kyun) merupakan seorang jaksa penuntut umum di kantor distrik di Jinyoung. Dia tampak santai dan sepertinya tidak begitu memiliki hasrat untuk sukses. Sementara itu, Cha Myung Joo (Jung Ryu Won) adalah jaksa elit di Kantor Kejaksaan Distrik Pusat di Seoul. Suatu hari, dia tiba-tiba dipindahkan ke kantor jaksa penuntut umum distrik di Jinyoung.
Keduanya pun saling bertemu, sama-sama berprofesi sebagai Jaksa namun memiliki kepribadian yang sama sekali berbeda. Mampukah mereka berdua berdamai dengan pribadi masing-masing? mereka akan terus bertengkar atau mereka akan saling jatuh cinta?
Selain dibintangi oleh Lee Sun kyun dan Jung Ryu Won Drakor Diary of a Prosecutor juga dibintangi beberapa artis Korea beken lainnya. Seperti Lee Sung Jae dan Lee Sang Hee, ada pula Jeon Sung woo, Baek Hyun Joo, Ahn Eun Jin, Ahn Chang Hwan, dan Jung Jae Sung. Serial ini disutradarai oleh Lee Tae Gon sementara untuk naskahnya ditulis oleh Trio Park Yeon Seon, Seo Ja Yeon dan Lee Hyun.
Drakor Diary of a Prosecutor akan mulai tayang di kanal jTBC mulai 16 Desember mendatang. Dilansir dari situs resmi jTBC, serial berjudul asli ê²€ì‚¬ë‚´ì „ ini akan memiliki 16 episode yang tayang setiap Senin-Selasa pukul 9.30 malam.
Bagaimana? apakah kamu menyukai dengan tulisan artikel Drama Korea?
Jika kamu menyukainya, silakan tulis pendapatmu di kolom komentar ya gengs 😊
MOHON UNTUK SELALU MENGGUNAKAN ALAMAT EMAIL YANG VALID ( AKTIF ) AGAR KAMI DAPAT MEMBALAS KOMENTAR SOBAT.
Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dan sopan. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu. Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.
TULIS KOMENTAR